Saturday, December 26, 2015

Penyet Sambal Terong Double Pedasnya


Penyet Sambal Terong Double Pedasnya

Bagi kita yang tinggal di Indonesia, terong adalah menu sederhana yang hampir setiap hari disajikan di meja makan. Namun, di Eropa dan Amerika, terong adalah sayur yang naik kelas dan disajikan dengan teknik grilled.

Namun, mari kita kembali ke teknik tradisional, di mana menu sambal dan penyetan menjadi menu yang menggiurkan dan bikin lapar. Contohnya saja menu penyet sambal terong ini. Rasanya ingin buru-buru menyodorkan sepiring nasi hangat dan mencicipi sensasi pedasnya sambal terong ini kan? Yuk kita baca resepnya dan praktekkan di rumah.

Bahan:

1 buah terong ungu, potong-potong sesuai selera
2 sdm minyak untuk menggoreng

Bahan sambal:
1 buah tomat merah ukuran sedang
2 buah cabai merah
10 buah cabai rawit
1 sdt terasi
1 sdt gula
1/4 sdt garam

Cara Membuat:

Goreng terong dengan teknik soute, dan menggunakan sedikit minyak saja. Tujuannya agar terong tidak terlalu menyerap banyak minyak. Jika dirasa sudah matang, angkat dan tiriskan.
Campur semua bahan sambal, haluskan.
Masukkan terong ke dalam cobek, penyet dan campur dengan sambal yang sudah dihaluskan.
Sekarang, penyet sambal terong sudah siap disajikan bersama nasi hangat dan lauk lainnya.

0 comments: