Wednesday, September 10, 2008

Macaroni Roll Recipe



Bahan :

50 gram makaroni
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
14 kuning telur
3 putih telur dikocok
150 gram gula pasir
60 gram tepung terigu
20 gram susu bubuk
20 gram maizena
150 gram margarine leleh



Cara Membuat :
1. Rebus makaroni dengan garam dan merica sapai matang. Angkat, tiriskan. Taburi makaroni rebus didasar loyang persegi 28x28x3 cm. Loyang dialasi kertas roti dan dioles margarine.
2. Kocok kuning telur dan gula sampai mengembang, masukkan campuran tepung, susu, dan maizena, sambil diayak dan diaduk rata. Tuang margarine leleh, aduk rata.
3. Masukkan putih telur kocok. Aduk rata. Tuang ke loyang. Taburkan daun bawang dan wijen. Oven 20 menit dengan suhu 170 derajat celcius.
4. Angkat, oles permukaan dengan corned beef.
5. Gulung dan padatkan. Bungkus sampai kue dingin.

0 comments: