Saturday, February 13, 2016

Serabi Solo



Serabi Solo

Bahan-bahan Serabi Solo

25 gr gula pasir putih
½ sdt vanili bubuk/halus
100 gr tepung beras halus
1 sdm tepung terigu, merk ternama
350 cc santan kelapa kental
¼ sdt baking soda
½ sdm yeast/fermipan
¼ sdm garam halus
Daun pandan secukupnya
Daun pisang secukupnya

Cara Mudah Membuat Serabi Solo Nikmat

Didihkan santan kelapa bersama dengan daun pandan, aduk merata. Angkat dan biarkan hangat.
Berikutnya larutkan bahan-bahan selain daun pisang dan daun pandan ke dalam 50 cc rebusan santan, aduk rata sampai menjadi adonan kemudian tuangkan kembali 300 cc atau sisa rebusan santan ke dalam adonan. Aduk-aduk rata kembali sampai mengeluarkan busa setelah sebelumnya dibiarkan dalam wadah selama 60 menit lamanya.
Selanjutnya siapkan cetakan sorabi dan panaska. Ambil satu sendok sayur adonan serabi, tuang di atas cetakan panas dan ratakan. Biarkan sampai setengah matang dan muncil lubang-lubang kecil dibagian tengah serabi. Pada sat itu, taburi serabi dengan satu sendok teh santan areh disusul dengan topping kesukaan anda.
Tunggu beberapa saat sampai matang dan bagian bawahnya mengerak. Angkat.
Tuang di atas wadah saji dengan alas potongan daun pisang dan sajikan serabi solo dengan tambahan pelengkap kesukaan anda.

0 comments: